===

TADI AKU MIMPIIN KAMU, LHO.

Kemarin jam analog di dinding rumah sudah menunjukkan pukul 23.00 WIB, dan aku masih berkutat dengan laptop. Bukan masalah kerjaan sih, baca manga Nisekoi chapter 165-168. Ditemani lagu dangdut dari acara Bintang Pantura di Indosiar, malam hari itu jadi gak seseram kalau sedang sepi. Maklum, semua udah tidur, kecuali kakak yang sedang keluar dengan temannya.

Jam segitu masih geregetan dengan manga Nisekoi chapter 166 yang menceritakan kencan di sebuah mall namun selalu aja ada masalah dan salah paham, gokil rek. Baca sampai di chapter 167 pertengahan, dapet hadiah nih pentol/cilok dan bakpau goreng. Enak dan mengeyangkan, efek sampingnya adalah ngantuk. Jam 00.25 WIB mulai ke tempat tidur, tapi gak bisa langsung tidur sih, masih teringat cerita manga Nisekoi yang baru saja dibaca tadi. Gak tahu jam berapa, ketiduran diiringi musik Digimon Adventure 01, dan lagu-lagu dari Ten 2 Five. Bukannya aku pengkhianat Sheila on 7, aku tetep Sheilagank asli Madiun namun tidak mau buta dengan musik-musik lain juga. Hehehe pembelaan.

Tiba-tiba aku sudah berada di depan rumah, agak ke kanan dikit sih. Eh,di sana ada kamu. Kamu pakai blazer biru cerah, celana panjang putih dan berjilbab sesuai ketentuan UUD. (Hehehe, UUD gak mengaturtentang itu). Dalem hati nih, kamu cantik banget kalau kayak gitu. Andai kamu kayak gitu dari kemarin. . . . #Asudahlah

Heran kenapa kamu tiba-tiba di depan rumah, aku menghampiri mendekatimu. Eh, kamu nangis ternyata, gak tau sebabnya apa itu. Gak inget apa yang kamu ucap sih, tapi yang jelas kamu kecewa padaku gitu deh. Hahahaha. Aku kaget, dan aku pun tiba-tiba kembali ke tempat tidur. Ternyata aku mimpi.

Aku berpikir, apa karena setelah baca manga Nisekoi? atau memang kamu nyampein kekecewaanmu itu lewat mimpi? #Asudahlah. Gak penting itu, yang penting itu adalah sudah ketemu kamu. Kurang beberapa hari lagi kamu ulang tahun pisan euy. Mungkin karena ingat itu juga, jadi mimpiin kamu.

Mimpiin kamu tadi itu, banyak sekali faktornya mungkin. Manga nisekoi, ini maga romantis gaya remaja namun gak lebay kayak FTV di Indonesia, mending plot cerita FTV diambil dari ini manga bagus (dulu sih banyak cerita romantis katanya). Chapter dalam manga sedang menceritakan perjuangan untuk mencari hadiah natal (tau khan? Kebayang gimana cari hadiah ulang tahun). Satu hari full kamu itu disms tidak digubris, lha tak yo asem tenan sms ora dibales. Tapi yang membuat jelas itu adalah aku tahu bahwa kamu kecewa. Itu saja cukup, berarti aku harus memperbaiki diri menjadi pribadi yang lebih berguna dan lebih baik. Karena aku sudah tahu, kamu sudah jauuuuuuuuh lebih baik, terlihat dari kamu pakai blazer biru, celana kain putih, dan jilbab putih yang membuatmu tambah cantik. Sayang, kamu harus menangis mengenakan pakaian yang sempurna itu. Maaf yah. :)
Share on:

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan tanggapan anda melalui kotak komentar di bawah ini